Imajinasinya tidak berhenti sampai di sana.. "Strategi"nya berhasil!! teman-teman di lingkungan barunya itu kemudian mendekat padanya, mencoba menyentuh salah satu mainan yang ia keluarkan itu... nahh... ada 2 sikap yang dapat dilakukan oleh si anak kecil yang pindah ke lingkungan baru ini.. Ia memiliki 2 pilihan!!
Pilihan pertama, ia membiarkan mainannya disentuh dan dimainkan oleh teman-teman barunya itu, kemudian ia menjadi akrab dan bermain bersama-sama dengan mainan itu.
Pilihan kedua, ia sok ja-im. Ia tidak membiarkan teman-teman barunya menyentuh mainan dia dan kemudian ia terus bermain sendiri dengan mainan yang ia miliki hingga ia merasa bosan..
Lalu, jika kita menjadi seperti anak kecil itu, apakah pilihan yang akan kita ambil?
Kita tidak mau tahu dengan orang-orang baru di sekitar kita, atauu.. kita peduli akan teman-teman baru kita?
Facebook merupakan salah satu jejaring sosial yang paling sering gw gunakan.. Sudah cukup banyak teman yang gw miliki di jejaring sosial tersebut, ada lebih dari 1000 orang. Wahh. ga terasa 2tahun cukup untuk mengumpulkan 1000 teman di facebook. Tapiii.... apakah gw "tidak membiarkan mereka menyentuh mainan gw?" atauu "mempersilahkan mereka untuk bermain bersama-sama dengan gw?"
Sepertinya ada yang perlu gw ubah dari sikap gw terhadap teman-teman baru gw. Semoga gw bisa menjalin pertemanan yang baik dengan mereka..
Hello World~~!!
No comments:
Post a Comment